Untuk pertama kalinya Lomba Palang Merah Remaja (PMR) di selenggarakan pihak Disdikbud Kabupaten Bandung untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama (SMP) yang dilaksanakan di SMPN 1 Margahayu, 300 orang siswa ikut serta dalam Lomba PMR yang dibuka Kadisdikbud Dr. H. Juhana M. MPd yang diwakili Kepala Bidang SMP Disdikbud kab. Bandung Drs. H. Adang Sujana M. MPd.
Dalam sambutannya Kepala Bidang SMP Drs. H. Adang Sujana M. Mpd menuturkan bahwa penyelenggaraan ini dilaksanakan berkat dorongan dan keinginan pihak sekolah atas desakan para siswa siswi yang aktip pada kegiatan exstrakulikuler PMR.
Dikatakan Adang bahwa penyelenggaraan Lomba PMR yang diselenggarakan mudah mudah dapat memberikan dampak positif dan motifiasi bagi para siswa untuk lebih menghayati dan menjiwai akan manfaat PMR, karena menurut Adang ada dua kategori pertolongan yaitu Pertolongan Parsial dan pertolongan permanen, Pertolongan Farsial diantaranya memberikan pertolongan pada peristiwa atau kejadian yang dialami sehari hari oleh siswa-siswi khususnya dan masyarakat pada umumnya, sedangkan Pertolongan Permanen yaitu pertolongan yang ditimbulkan akibat kejadian Bencana Alam.
“Kegiatan lomba PMR ini dapat diselenggarakan secara berkelanjutan sebagaimana yang disampaikan Kasi Kurikulum dalam laporannya, dan dapat dijadikan salah satu agenda kegiatan tahunan bagi Bidang SMP pada khususnya dan Disdikbud Kabupaten Bandung pada umumnya,” ujarnya.
Sementara kordinator juri pada penyelenggaraan lomba PMR dari unsur PMI kab. Bandung Egi Dodi Gunadi pada kontroversinews.com menuturkan bahwa ada 3 kriteria bagi Regu yang akan dinilai dan dari kiteria tersebut Greed Nilai teratas harus diatas 500 point dari keseluruhan yang dinilai.
Masih kata Egi, bahwa untuk Pertolongan Pertama nilai harus mencapai 70 %, sedangkan Tandu 15 %, dan isolasi sebesar 15% hingga seluruhnya harus mencapai 100 %, ulas Egi bahwa kegiatan Lomba yang rutin dilaksanakan yaitu pada bulan Mei dan November yang diselenggarakan PMI kab. Bandung.
Hasil akhir Lomba PMR yang diselenggarakan Disdikbud Kab. Bandung tingkat SMP diutarakan Egi, ada dua tahan jenis perlombaan yaitu PP dan Halang Lintang bahwa untuk Juara I ( Pertama ) di Raih SMPN 1 Cikancung dan SMPN 1 Baleendah dengan Nilai 635, Juara ke II ( Kedua ) SMPN 1 Margahayu dan SMP BPPI Baleendah dengan Nilai 585, dan Juara III (Ketiga) diraih SMPN 2 Marga Asih dan SMPN 2 Cileunyi dengan nilai 545, dari Jumlah 42 Sekolah Menengah Pertama (SMP) yang hadir mengikuti Lomba PMR . (Awing)