Sebanyak 15 orang mengikuti penempuhan Nomor Korp Sukarela (KSR) angkatan ke-12 (putra 10 orang dan putri 5 orang) dari jumlah anggota sebanyak 22 orang yang telah mengikuti DIKLATSAR KSR dari total penyeleksian sebanyak 52 orang. Maksud diselenggarakannya kegiatan tersebut sebagai tanda telah bergabungnya anggota baru secara Korps intern. Penutupan penempuhan nomor dilaksanakan di Pangalengan kawasan wisata Situ Cileunca, Sabtu, 26 Nopember 2016. Para peserta berjalan kaki tak kurang dari 70 km untuk mengikuti penempuhan, dari Markas PMI Kab. Bandung Jl. Al-fathu KM 17 Soreang melewati Desa Gambung Ciwidey menuju Situ Cileunca Pangalengan, penempuhan dilaksanakan secara mobile atau tidak diam di satu tempat.
Dengan semangat yang dimiliki para anggota KSR Angkatan 12 diharapkan akan lebih meningkatkan fisik dan mentalnya. Karena untuk menjadi kader relawan yang baik dibutuhkan fisik yang tangguh guna dipersiapkan dalam menghadapi bencana yang ada diwilayah Kabupaten Bandung. Penempuhan Pengambilan Nomor KSR XII yang dilaksanakan dari Soreang melewati Desa gambung Ciwidey sampai situ cileunca Pangalengan Kabupaten Bandung (26/11), ditutup dan dilakukan Penyematan Syal secara simbolis Oleh Wakil Pengurus PMI Kab. Bandung Bid.SDM dan Pengembangan Sumber Daya dr. H. Mulja Munadjat, MH.Kes. Didampingi oleh Wakil Ketua Bid. Organisasi & Hukum H. Asep Deni Ramdani dan dr. Mahdar Solihin SH. Selaku anggota Pengurus PMI Kab. Bandung .